terkini

DPRD Sultra Edukasi Warga Desa Soal Ideologi Pancasila

Metro Sultra
09 August 2022, August 09, 2022 WIB Last Updated 2022-08-09T10:02:23Z
Foto bersama Nurlin Suruddin (Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara) bersama Peserta sosialisasi. Foto: MetroSultra


Metrosultra.com, Konawe Selatan | Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Hj. Nurlin Surunuddin, menggelar kegiatan sosialisasi soal pemahaman tentang Ideologi Pancasila Dan Wawasan Kebangsaan, desa Laeya, kecamatan Laeya, Kabupaten Konawe Selatan belum lama ini. Minggu (07/08/2022).

Ibu HJ.Nurlin Surunuddin Mengatakan, tujuan sosialisasi tersebut dilakukan bukan hanya sekedar memberikan Edukasi kepada masyarakat. Namun tekankan untuk diamalkan serta dijadikan sebagai nilai nilai luhur dalam Berbangsa dan Bernegara.,

"Sosialisasi ini bertujuan memberikan Edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat terkait pondasi berbangsa dan bernegara,saya yakin jika masyarakat menghayati dan inplementasikan Nilai nilai pancasila maka kita sebagai bangsa akan Kokoh" ucap anggota DPRD 3 Periode itu

Menurutnya, memberikan pemahaman Ideologi Pancasila Dan Wawasan Kebangsaan kepada Masyarakat sangat tepat di lakukan. Apalagi dengan berbagai aspek yang dihadapi masyarakat Indonesia ditengah majunnya teknologi saat ini yang terus mengalami peningkatan yang signifikan.

Nurlin, Anggota Komisi I DPRD Sultra yang tidak lain adalah Istri Bupati Konawe Selatan menilai, dengan pergeseran zaman dari tahun ketahun yang makin canggih, tentunya nilai-nilai positif yang terkandung dalam Ideologi Pancasila tepat untuk diamalkan dalam kehidupan masyarakat sehari-hari, sehingga berdampak baik bagi masyarakat.

"Sosialisasi ini sangat penting sebab kalau kita melihat Era Globalisasi perkembangan Teknolgi sangat luar biasa bahkan anak anak kita terlalu mudah mengakses informasi informasi yang menurut saya akan berdampak negatif,"

Tambah Nurlin, "banyak anak anak kita yang terpapar paham radikalisme, atas pengaruh budaya-budaya barat yang tidak sesuasi kultur kita di indonesia. "Harapan kami, dari komisi 1 DPRD provinsi sulawesi tenggara, sosialisasi ini, dapat diterapkan sampai ke sekolah menenga pertama (SMP), Kekola Menenga Atas(SMA)sebab ini sangat mudah terpapar hal hal yang negatif" imbunya

Tempat yang sama, Kepala Desa Laeya selain mengapresi sosialisasi Komisi 1 DPRD Sultra, dirinya juga berterima kasih kepada Aleg Nurlin yang justru memili desa Laeya sebagai Tempat untuk melakukan sosialisasi Ideologi Pancasila dan wawasan Kebangsaan.


"Apa lagi saat ini kita ketahui nilai-nilai gotong royong di masyarakat perlahan-lahan mulai hilang karena disibukan dengan tingginya arus globalisasi. Dengan kegiatan luar biasa ini tentu kami (Pemerintah desa Laeya) sangat berterimakasih kepada Ibu Dewan," ujar Haerudin.

Diketahui, Sosialisasi Aleg Nurlin Suruddin di desa Laeya turut dihadiri Camat Laea diwakili Sekretarisnya, jjaran Pemdes Laea, kemudian Babinkamtibmas, Babinsa dan juga Mahasiswa. 

Penulis : Pemrin | Editor: Zulkarnain
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • DPRD Sultra Edukasi Warga Desa Soal Ideologi Pancasila

Trending

+

Iklan