terkini

Kecelakaan Tunggal Minibus Berisi Empat Karyawan FiberHome di Pulau Kabaena

Metro Sultra
08 February 2022, February 08, 2022 WIB Last Updated 2022-02-08T03:27:20Z
kondisi minibus (Korban) Lakalantas di Puau Kabaena. Foto: Mukmin

Reporter: Zulkanain
Metrosultra.com, Bombana | Sebuah kendaraan mini bus Mitsubishi kecelakaan tunggal saat mendaki di Jalan poros Enano - Tangkeno kecamatan Kabaena tengah, Kabupaten Bombana. Senin, 7 Februari 2022.

Mobil Triton double cabin silver tersebut berisi enam orang Karyawan FiberHome, diantaranya, Aditia (32), kemudian Natal (30), Harmis (36), dan Iret 42  tahun.

Kapolsek Kabaena timur Iptu Mika mengungkapkan, Insiden ini terjadi sekitar jam 16.00 WITA. 

Dimana keempat korban yang diketahui berasal dari desa Tangkeno hendak menuju desa emokolo kecamatam Kabaena Utara.

Namun dalam perjalanana mesin mobil yang mereka kendarai tiba-tiba mati  mesin hingga rem blong.

Meskipun minibus terguling, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

"Hanya kaca depan kiri pecah dan penyok, sementara keempat penumpang dalam keadaan selamat tanpa ada luka,"Ungkapnya.

Saat ini, minibus bernomor nomor Polisi 8968 K telah dievakuasi dan diamankan di desa Enano. Sementara para pekerja di antar ke puskesmas untuk pemeriksaan lebih lanjut. (***)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kecelakaan Tunggal Minibus Berisi Empat Karyawan FiberHome di Pulau Kabaena

Trending

+

Iklan