terkini

Pimpinan IMM komisariat FAI UM-Kendari Resmi Dilantik

Metro Sultra
16 February 2021, February 16, 2021 WIB Last Updated 2021-02-16T13:14:54Z
KENDARI - METROSULTRA | Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) kota  Kendari Sulawesi tenggara, kini resmi melantik pimpinan terpilih komisariat Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Kendari Selasa 16 Februari 2021.

Pelantikan ini digelar di gedung Islamic Center UMK sekaligus dirangkaikan dengan rapat kerja organisasi yang turut di hadiri oleh sejumlah pimpinan komisariat Fakultas di kampus UMK serta para kordinator komisariat yang tergabung dalam IMM.

Dekan Fakultas Agama Islam (FAI) UMK Yusuf berharap kepemimpin mengucapkan terima kasih kepada pimpinan komisariat sebelumnya dan berharap kepada pemimpin yang baru, bisa progresif lagi dalam menjalankan peran Ikatan Mahasiswa Muhamadiyah  di Fakultas Agama Islam.

"Saya berharap pipinanan komisariat ini merumuskan program kerja yang sederhana dan bisa di jalankan dengan baik di masa kepemimpinanya serta program itu bisa bersinergi dengan fakultas,"Pungkasnya”

Kesempatan yang sama, Ketua terpilih Komisariat FAI Universitas Muhammadyah Kendari Sarmadan Hardiansyah ucapkan terimakasih atas terpilihnya dirinya menakhodai komisariat FAI. Ia berjanji akan menjalankan amanah yang diembannya itu dengan penuh tanggung jawab dengan mendorong semangat anggotanya dalam meningkatkan program-program sebagaimana visi dan misi IMM tersebut. 

"Jabatan ini merupakan amanah yang memilik peran penting dan tanggung jawab besar dalam menakhodai sebuah organisasi khusunya IMM di fakultas, sehingga itu saya minta dukungan semua pengurus sehingga cita cita organisasi ini terus berkembang di kota Kendari khususnya" Kata Sarmadan dalam sambutan perdananya sebagai Ketua terpilih Komisariat FAI UMK.(Adi)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pimpinan IMM komisariat FAI UM-Kendari Resmi Dilantik

Trending

+

Iklan