terkini

Perpustakaan Bombana Masuk Nominasi LombaTingkat Nasional

Metro Sultra
01 October 2020, October 01, 2020 WIB Last Updated 2020-10-01T04:16:55Z
Bombana - metrosultra.com Perpustakaan Gemibira desa Lakomea Kabupaten Bombana Sulawesi Tenggara masuk nominasi dalam ajang lomba Perpustakaan umum (Desa/Kelurahan) tingkat nasional tahun 2020.

Berdasarkan hasil penilaian dewan juri lomba perpustakaan umum terbaik (desa/ kelurahan) tingkat Nasional menetapkan perpustakaan Gembira desa Lakomea Kabupaten Bombana Lolos dalam babak nominasi 6 (enam) besar klaster B tingkat Nasional.

Kelapa Dinas Perpustakaan Kabupaten Bombana, Ahmad Tona  mejelaskan, lomba pustaka tingkat nasional diikuti oleh 18 perpustakaan desa yang merupakan utusan tiap-tiap provinsi. Dalam penilaian dibagi menjadi tiga klaster, yakni klaster A, B, dan C. Perpustakaan Bombana masuk nominasi enam besar pada klaster B, bersaing dengan 4 perpustakaan dari provinsi lain.

Dirinya mengaku akan berusaha untuk terus berupaya meningkatkan keragaman dan kualitas koleksi guna untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat dalam menyediakan informasi dan literasi, termasuk untuk ajang perlombaan baik di tingkat provinsi maupun nasional.

“Alhamdullilah pencapaian ini memang sudah sesuai dengan harapan. Besar harapan kita, pencapaian saat ini dapat semakin meningkatkan motivasi dan kinerja Perpustakaan gembira di Bombana dalam memenuhi kebutuhan informasi masyarakat, sekaligus menjadi standarisasi perpustakaan desa di Kabupaten Bombana,"Jelas Ahmad Tona.(red)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Perpustakaan Bombana Masuk Nominasi LombaTingkat Nasional

Trending

+

Iklan